BAGAIMANA KAMI BEKERJA
BIOCLIME bekerja sama dengan berbagai tingkatan berbeda dalam pemerintahan Indonesia, LSM dan uinversitas dan juga dengan masyarakat setempat. Kerja sama tersebut memberi penekanan pada pembangunan jembatan antara pemerintah kabupaten dan provinsi serta menyediakan perangkat alat untuk pengambilan keputusan tentang kebijakan dan perencanaan tata guna lahan yang sesuai untuk mengarah pada suatu standar nasional dan mendukung KEBIJAKAN SATU PETA Indonesia.
BIOCLIME dirancang untuk bertindak sebagai kesatuan pengkoordinasi bagi semua kegiatan terkait dalam bidang ini. Dengan mengembangkan lebih lanjut pengelolaan data dan kapasitas terkait, dan dengan meningkatkan sistem pelaporan, BIOCLIME memastikan ketersediaan informasi yang terus-menerus diperbarui dengan penghitungan stok dan pemantauan ekosistem hutan yang ada dengan fokus berkesinambungan pada biodiversitas dan biomassa. Informasi ini akan digunakan untuk melindungi keberagaman spesies dan mengurangi emisi gas rumah kaca pada waktu bersamaan.
BIOCLIME memberikan perhatian khusus pada pembangunan dan pengembangan Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH). (TAUTAN ke: KPH dalam teks) Sebagai entitas yang ditetapkan secara legal dengan batas-batas yang jelas dan tegas, KPH bertanggung jawab untuk memastikan bahwa semua fungsi dan layanan hutan di daerah mereka dijaga, dan Pengelolaan Hutan Lestari (PHL) dilaksanakan
BIOCLIME mendukung pendekatan partisipatif dari KPH yang aktif di wilayah proyek dan mengembangkan berbagai kegiatan untuk melibatkan masyarakat setempat dalam proses pengambilan keputusan.
Dengan fokus pada 5 desa di sekeliling ekosistem hutan, BIOCLIME mendukung pengembangan sumber-sumber pendapatan alternatif dan penggunaan lahan yang ramah lingkungan. Dalam melakukan hal tersebut BIOCLIME bekerja sama dengan proyek GE-LAMA-I (TAUTAN ke: sedang dibuat) yang memiliki fokus pada pengurangan emisi gas rumah kaca dan pengembangan Green Economy. Keduanya menjadi satu dalam rencana spasial yang bertanggung jawab terhadap lingkungan hidup
Untuk mencapai sasaran yang telah ditetapkan, proyek ini dibagi menjadi 5 Paket Kerja.