6 Provinsi Siaga Darurat Kebakaran Hutan

INDOPOS.CO.ID – Mengantisi puncak kemarau, pada September mendatang, enam provinsi menetapkan status Siaga Darurat Kebakaran Hutan dan Lahan. Penetapan ini guna memudahkan akses BNPB dan BPBD untuk menggerakkan potensi sumber daya yang ada.

Adapun enam provinsi tersebut meliputi, Provinsi Riau, Jambi, Sumatera Selatan, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah dan Kalimantan Selatan. Periode siaga darurat karhutla masing-masing provinsi adalah Riau (1 Maret- 30 November 2016), Jambi (27 Agustus – 14 Oktober 2016), Sumatera Selatan (7 Maret – 30 November 2016), Kalimantan Barat (1 Juni – 1 November 2016), Kalimantan Tengah (11 Agustus – 8 oktober 2016), dan Kalimantan Selatan (15 Agustus – 15 November 2016).

sumber: http://indopos.co.id/6-provinsi-siaga-darurat-kebakaran-hutan/