1 / 3

FORCLIME

 Forests and Climate Change Programme
 Technical Cooperation (TC Module)
2 / 3

FORCLIME

 Forests and Climate Change Programme
 Technical Cooperation (TC Module)
3 / 3

FORCLIME

 Forests and Climate Change Programme
 Technical Cooperation (TC Module)

Bintek Kalbar

Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Barat bekerja sama dengan FORCLIME menyelenggarakan pelatihan Penyusunan Dokumen Pelaksanaan Anggaran dan Pertanggungjawaban Keuangan Lingkup Dinas Kehutanan Kalimantan Barat pada tanggal 6-8 November 2017 di Pontianak. Tujuan pelatihan ini adalah untuk mensosialisasikan peraturan mengenai penyusunan dokumen pelaksanaan anggaran dan pertanggungjawabannya sehingga meningkatkan transparansi pelaksanaan adminsitrasi keuangan untuk pengelolaan hutan. Bimbingan teknis ini diikuti oleh 60 peserta yang mewakili Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) dan unit pelaksana teknis lain dalam lingkup Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Barat. Selama tiga hari, peserta didampingi oleh pelatih dari Bappeda, Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah, Inspektorat Provinsi dan Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Barat.

Kepala Dinas Kehutanan Kalimantan Barat dalam pembukaan berharap setelah pelatihan ini semua perencanaan disusun dengan baik sesuai ketentuan dan aturan yang berlaku.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi:
Jumtani – Koordinator Provinsi Kalimantan Barat
Edy Marbyanto – Manajer bidang strategis, Peningkatan Kapasitas SDM

in cooperation with ministry of forestry and environment Didukung oleh:
Cooperation - Republic of Indonesia and Federal Republic of GermanyImplemented-by-giz