1 / 3

FORCLIME

 Forests and Climate Change Programme
 Technical Cooperation (TC Module)
2 / 3

FORCLIME

 Forests and Climate Change Programme
 Technical Cooperation (TC Module)
3 / 3

FORCLIME

 Forests and Climate Change Programme
 Technical Cooperation (TC Module)

Petani karet di Kapuas Hulu, Kalimantan Barat mendapat pelatihan untuk meningkatkan mutu karet alam yang mereka hasilkan. 33 petani (17 perempuan dan 16 laki-laki) yang tergabung dalam Kelompok Tani Sumedang Jaya, Kecamatan Mentebah, Kabupaten Kapuas Hulu mengikuti pelatihan yang diselenggarakan oleh GIZ dan Continental (pabrik ban di Jerman) melalui program Public Private Partnership pada tanggal 9 April. Tujuan pelatihan ini adalah untuk meningkatkan mutu karet alam agar sesuai dengan standar perusahaan (Continental).

Sejak bulan Desember 2018 sampai April 2019, sudah dilakukan empat pelatihan bagi empat kelompok petani karet. Total petani yang sudah dilatih adalah 102 orang. Pelatihan berikutnya dijadwalkan akan dilaksanakan pada tanggal 22, 23, dan 30 April 2019. Materi pelatihan meliputi: Pengelolaan pohon karet; Penanaman karet alam; Teknik pasca panen karet alam.

Pada sesi akhir, petani membuat Kesepakatan Rencana Tindak Lanjut untuk memproduksi karet alam berkelanjutan dalam rentang waktu yang disepakati bersama.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi:
Yuliana Suliyanti, Technical Advisor for Sustainable Agricultural Value Chain
Petrus Derani, Technical Advisor for Community Based Forest Management

in cooperation with ministry of forestry and environment Didukung oleh:
Cooperation - Republic of Indonesia and Federal Republic of GermanyImplemented-by-giz