1 / 3

FORCLIME

 Forests and Climate Change Programme
 Technical Cooperation (TC Module)
2 / 3

FORCLIME

 Forests and Climate Change Programme
 Technical Cooperation (TC Module)
3 / 3

FORCLIME

 Forests and Climate Change Programme
 Technical Cooperation (TC Module)

Sinergi Malinau

Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) Malinau menginisiasi pertemuan dengan mitranya untuk mengordinasikan program kegiatan melalui “Dialog KPH Malinau” pada 21 Maret 2017. Tujuannya adalah untuk mengharmonisasikan program kerja para mitra yang memiliki kegiatan di Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara, agar sejalan dan mendukung pencapaian indikator kinerja kunci KPH Malinau. Dialog dihadiri oleh perwakilan dari proyek yang ada di Malinau, misalnya: Millennium Challenge Account-Indonesia (MCAI)/Yayasan Biosfer Manusia (BIOMA), WWF Indonesia, Forum Musyawarah Masyarakat Adat (FoMMA), (Ikatan Penyuluh Agroforestry Malinau (IPAMA), FORCLIME, proyek ADB. Dalam kesempatan tersebut masing-masing lembaga menyampaikan capaian program 2016 sekaligus rencana kerja 2017.

Dalam sambutannya, Kepala KPH Malinau, Bapak Impung Lian, menyampaikan bahwa komunikasi  dan koordinasi program kegiatan KPH Malinau dengan para mitra kerja diharapkan dapat membangun persamaan pemahaman dan persepsi dalam mendukung pembangunan KPH. Selain itu, pertemuan semacam ini dapat menjadi ajang untuk saling belajar dan berdiskusi melalui berbagi pengetahuan tentang KPH dan perkembangan yang telah dilakukan oleh berbagai pihak/mitra kerja.

Hasil dari dialog ini adalah pertemuan semacam ini akan dilaksanakan secara berkala dengan melibatkan pihak yang lebih luas, seperti pengusaha hutan alam dan tanaman, masyarakat, pemerintah daerah terkait. Tindak lanjut lainnya adalah membangun ”Bank Data” untuk mengumpulkan data dan informasi terkait program dan kegiatan mitra pembangunan KPH Malinau.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi:
Tunggul Butarbutar, Manajer bidang strategis, Pembangunan Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH)
Regine Brandt, Development Advisor untuk Agroforestry, Malinau
Suprianto, Adviser Teknis, Pembangunan KPH

in cooperation with ministry of forestry and environment Didukung oleh:
Cooperation - Republic of Indonesia and Federal Republic of GermanyImplemented-by-giz